SOSIALISASI PILGUB 2018 UNTUK PIMPINAN DAERAH MUHAMMADIYAH KOTA SALATIGA

Bertempat di TK Aisyiyah Pembina, Jl. LMU. Adi Sucipto 13, Salatiga, Selasa 17 April 2018, sekitar 100 anggota Daerah Muhammadiyah Kota Salatiga mengikuti sosialisasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah Tahun 2018 yang diselenggarakan oleh KPU Kota Salatiga.
Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Dr Imam Sutomo M.Ag, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Salatiga, Drs M Badwan M.Ag, Pembina Majelis Pelayanan Sosial dan Pembina Lembaga Pengembangan Cabang dan Ranting serta seluruh Kepala Sekolah dan pengurus organisasi otonom organasisi Muhammadiyah.
Kegiatan dibuka dengan sambutan oleh Imam Sutomo yang antara lain menyampaikan terima kasih atas fasilitasi Sosialisasi oleh KPU Kota Salatiga.
Pemateri sosialisasi ini, Sujit Mudjirno, Divisi SDM dan Parmas KPU Kota Salatiga menyampaikan dasar hukum, tahapan, pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah beserta nomor urut, visi, misi dan program kerja serta partai politik pengusungnya. Juga disampaikan ancaman pidana penjara bagi pemberi dan penerima money politik serta pidana dan denda bagi seseorang yang memberikan suaranya lebih dari satu kali.
Kepada peserta diingatkan agar pada tanggal 27 Juni 2018, mulai jam 07.00 sampai 13.00 menggunakan hak pilihnya di TPS dengan membawa formulir C6/Pemberitahuan pemungutan suara dari KPPS dan KTP-elektronik atau Surat Keterangan yang dikeluarkan oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil.
Sebelum mengakhiri paparan, narasumber mengharapkan agar peserta menyaksikan debat public antar dua pasangan calon yang disiarkan secara langsung oleh berbagai TV nasional pada hari Jumat tanggal 20 April 2018 mulai jam 19.30.
Sosialisasi yang dimulai jam 19.30 ini selesai jam 21.15